Thursday, December 31, 2009

Trik Sulap Menebak Usia Adalah Trik Sulap Pertamaku

Trik sulap kali ini adalah trik mathemagic yang sangat sederhana kali, mengapa saya memposting trik ini? Sedikit cerita saja, ini adalah trik yang istimewa karena ini adalah trik yang pertama kali saya pelajari, alangkah senangnya hati saya sa’at dulu saya bisa melakukan sulap ini, saya pun langsung memamerkan kepada orang tua dan adik saya dengan semangat. Tetapi entah pada suatu waktu dekat-dekat ini saya sudah merasa sedikit tertawa jika membayangkan mengapa saya mempelajari trik sulap ini, karena terkesan seperti sulap anak SD, namun sekarang saya sangat sadar, tanpa trik sulap seperti anak SD kita tidak akan menjadi pandai, trik sulap pemula adalah tumpuan awal kesusksesan kita, dan jika kita sudah pandai janganlah meremehkan trik seperti ini, saya yakin pesulap hebat pun pernah mempelajari trik yang sangat sederhana/khusus pemula sejenis ini

Effects : Anda bisa menebak usia seseorang melalui perhitungan matematis.

Prosedur :
-Panggil seorang sukarelawan untuk naik ke atas panggung, pastikan tidak ada rekayasa di antara anda berdua.
-Minta ia memikirkan usianya dalam hati(misal 52)
-Kalikan dengan 3 (52 x 3= 156)
-Tambah 1 (156+1=157)
-Kalikan 3 (157x3=471)
-Tambahkan dengan usianya tadi (471+52=523) Suruh ia meneriakkan hasilnya pada anda.
-Untuk mengetahui usianya, buang saja digit terakhir pada hasil akhir angka tersebut, Usianya dapat diketahui lewat sisa digit(2 digit pertama)

No comments:

Post a Comment